Kami siap menghantarkan adik-adik camaba masuk Perguruan Tinggi Negeri dan Sekolah Kedinasan pilihan mu.

Latihan Soal Try Out Prediksi - Pengetahuan dan Pemahaman Umum

Bacalah teks di bawah ini untuk menjawab soal nomor 1-5!

(1) Dewasa ini ulah manusia melakukan perusakan alam dan sistem lingkungan yang menopang kehidupan semakin nyata. (2) Akibatnya, krisis lingkungan yang terjadi dalam skala nasional dan global, sudah sampai pada tahap yang serius mengancam eksistensi planet bumi tempat manusia, hewan, dan tumbuhan melangsungkan kehidupan. (3) Salah satu indikator kerusakan lingkungan adalah adanya degradasi lahan cukup nyata di depan mata. (4) Misalnya, banjir tahunan yang semakin besar dan meluas, sedimentasi sungai dan danau, tanah longsor, dan kelangkaan air, baik secara kuantitas ataupun kualitas. (5) Polusi air dan udara, pemanasan global, perubahan iklim, kefanaan spesies tumbuhan dan hewan, serta ledakan hama dan penyakit merupakan gejala lain yang serius mengancam penghidupan di planet bumi.

(6) Berbagai kasus kerusakan lingkungan yang terjadi dalam lingkup nasional dan global tersebut berakar dari perilaku manusia yang tidak bertanggung jawab terhadap lingkungannya. (7) Sebagai contoh dalam lingkup lokal, misalnya penebangan liar dan perusakan ekosistem hutan yang terjadi hampir seluruh pulau Indonesia. (8) Salah satu akibat yang dirasakan oleh masyarakat adalah banjir yang terjadi di berbagai pelosok tanah air. (9) Bahkan, di berbagai kota besar di Indonesia seperti Jakarta, Surabaya, dan Semarang merupakan peristiwa rutin tiap tahun. (10) Bencana banjir sudah pasti menyebabkan berbagai korban, kesusahan, dan kerugian harta benda, bahkan nyawa manusia.

(11) Ada berbagai bentuk kerusakan lingkungan di muka bumi ini, tetapi selalu manusia yang menjadi penyebab utama. (12) Peningkatan jumlah penduduk yang sangat pesat, juga telah mengakibatkan terjadinya eksplorasi berlebihan terhadap sumber daya alam. (13) Hal itu terlihat pada eksplorasi hutan dan tambang yang memacu terjadinya kerusakan lingkungan dan degradasi lahan. (14) Padahal lahan dengan sumber dayanya berfungsi sebagai penyangga kehidupan hewan, tumbuhan, dan manusia. (15) Kesalahan cara pandang dan pemahaman manusia tentang sistem lingkungan memunyai andil besar terhadap kerusakan lingkungan. (16) Cara pandang demikian telah melahirkan perilaku yang eksploitatif dan tidak bertanggung jawab terhadap kelestarian sumber daya alam dan lingkungan.

💦Soal No.1

Gagasan utama paragraf pertama adalah ...

(A) Kerusakan alam dan lingkungan hidup akibat ulah manusia.
(B) Terancamnya eksistensi planet bumi akibat krisis lingkungan.
(C) Adanya banjir tahunan akibat kerusakan lingkungan hidup.
(D) Adanya krisis lingkungan dalam skala nasional dan global.
(E) Peningkatan jumlah penduduk yang sangat pesat.

Pembahasan :

Pembahasan: Gagasan utama adalah pokok pikiran yang menjiwai suatu paragraf. Gagasan utama paragraf tersebut adalah pada kalimat (1) Dewasa ini, ulah manusia melakukan perusakan alam dan sistem lingkungan yang menopang kehidupan semakin nyata. Dengan demikian, gagasan utama paragraf pertama adalah A. Kerusakan alam dan lingkungan hidup sebagai akibat ulah manusia.

💥Kunci Jawaban : A


💦Soal No.2
Penggunaan diksi yang tidak tepat terdapat pada kalimat ....
(A) (1)
(B) (3)
(C) (4)
(D) (8)
(E) (10)

Pembahasan :

Pembahasan: Mengacu pada kata sebelumnya seharusnya menggunakan istilah degradasi lingkungan bukan degradasi lahan. Maksud degradasi lingkungan adalah penurunan kualitas lingkungan yang diakibatkan oleh kegiatan pembangunan yang dicirikan oleh tidak berfungsinya secara baik komponen-komponen lingkungan sebagaimana mestinya. Jadi, penggunaan diksi yang tidak tepat terdapat pada kalimat B. 3

💥Kunci Jawaban : B


💦
Soal No.3
Kesalahan penggunaan tanda baca terdapat pada kalimat ....
(A) (11)
(B) (12)
(C) (13)
(D) (14)
(E) (15)

Pembahasan :

Pembahasan: Tanda koma dipakai di belakang kata atau ungkapan penghubung antarkalimat yang terdapat pada awal kalimat dan di antara unsur-unsur dalam suatu perincian atau pembilangan. Pada kalimat (14) seharusnya “(14) Padahal, lahan dengan sumber dayanya berfungsi sebagai penyangga kehidupan hewan, tumbuhan, dan manusia. Maka, kesalahan penggunaan tanda baca terdapat pada kalimat D. 14

💥Kunci Jawaban : D


💦
Soal No.4
Penyebab utama terjadinya kerusakan lingkungan adalah …
(A) Manusia memandang alam sebagai bagian dari kehidupannya.
(B) Adanya kesalahan cara pandang manusia terhadap alam.
(C) Cara pandang seseorang memengaruhi perilakunya.
(D) Cara pandang manusia terhadap alam berbeda-beda.
(E) Pandangan alami manusia terhadap alam.

Pembahasan :

Pembahasan: Jawaban B. Adanya kesalahan cara pandang manusia terhadap alam merupakan pernyataan yang sesuai dengan isi teks tersebut pada kalimat (15) Kesalahan cara pandang dan pemahaman manusia tentang sistem lingkungan mempunyai andil besar terhadap kerusakan lingkungan.

💥Kunci Jawaban : B


💦
Soal No.5
Apa simpulan isi teks tersebut?
(A) Kerusakan lingkungan selalu disebabkan oleh ulah manusia.
(B) Kerusakan alam dan lingkungan terjadi dalam lingkungan nasional dan global.
(C) Ada banyak faktor penyebab terjadinya kerusakan alam dan lingkungan.
(D) Krisis lingkungan sudah sampai mengancam eksistensi planet bumi.
(E) Bentuk kerusakan lingkungan di muka bumi.

Pembahasan :

Pembahasan: Simpulan adalah pendapat akhir berdasarkan pendapat-pendapat sebelumnya. Simpulan mencakup keseluruhan isi bacaan. Simpulan pada bacaan tersebut ditunjukkan pada kalimat (1) Dewasa ini ulah manusia melakukan perusakan alam dan sistem lingkungan yang menopang kehidupan semakin nyata. Jadi, jawaban yang tepat adalah A. Kerusakan lingkungan selalu disebabkan oleh ulah manusia.

💥Kunci Jawaban : A


Bacalah teks di bawah ini untuk menjawab soal nomor 6-8!

(1) Indonesia disebut sebagai negara terbesar kedua penyumbang sampah plastik lautan di dunia sehingga Indonesia memiliki target ambisius untuk mengurangi sampah plastik lautan hingga 70 persen pada tahun 2025. (2) Pemerintah Indonesia mungkin harus mempertimbangkan beberapa hal untuk mencapai target tersebut. (3) Penelitian di tahun 2018 mengindikasikan bahwa Sungai Ciliwung, yang membelah ibu kota negara, Jakarta, berada dalam daftar sungai terkotor di dunia. (4) Penelitian yang melibatkan ilmuwan dari Indonesia dan Belanda serta bekerja sama dengan Waste4Change tersebut menemukan bahwa sampel yang diambil dari Sungai Ciliwung tercemar lebih parah ketimbang setidaknya 20 sungai di Eropa dan Asia Tenggara yang juga menjadi subyek penelitian.
(5)Telah dilakukan pengawasan terhadap makroplastik atau plastik dengan ukuran lebih dari 5 milimeter, di lima lokasi sepanjang Sungai Ciliwung pada Mei 2018. (6) Hasilnya, sebanyak 20.000 barang berbahan plastik mengalir ke Laut Jawa setiap jam. (7) Angka tersebut jauh lebih tinggi daripada Sungai Chao Phraya di Thailand sebanyak 5.000 barang per jam, Sungai Seine di Perancis sebanyak 700 per jam, dan Sungai Rhine di Belanda dengan 80 per jam. (8) Selain itu, studi ini juga menghitung berat total sampah plastik dari semua kali-kali di Jakarta mencapai 2,1 juta kilogram. (9) Ini setara dengan 1.000 mobil Tesla Model S.
(10) Penemuan menarik lainnya dari lima lokasi yang telah disurvei, ditemukan lebih banyak kantong plastik dan bungkusan makanan plastik. (11) Hal ini menunjukkan bahwa masyarakat banyak membuang sampah rumah tangga mereka langsung ke sistem air. (12) Selain itu ditemukan bahwa jumlah sampah plastik lebih tinggi saat lebih banyak air. (13) Hal ini menjadi penting karena menunjukkan bahwa sampah plastik akan lebih banyak dialirkan pada musim hujan, yang menjadi puncak aliran air. (14) Apabila Jakarta ingin berkontribusi dalam penurunan polusi plastik global, maka perlu menurunkan sampah plastik sebelum memasuki musim puncak, yaitu musim hujan.
(Diadaptasi dari https://sains.kompas.com/)
💦Soal No.6
Pernyataan yang sesuai dengan isi bacaan tersebut adalah …
(A) Pada Mei 2018, Sungai Ciliwung dinyatakan sebagai sungai terkotor di dunia dan lebih parah ketimbang setidaknya 20 sungai di Eropa.
(B) Pemerintah mempertimbangkan untuk membuat Indonesia menjadi negara yang bebas sampah pada tahun 2025.
(C) Sungai Ciliwung merupakan sungai yang paling tercemar dibandingkan dengan 20 sungai di Eropa dan Asia Tenggara.
(D) Terdapat 20.000 barang berbahan plastik yang melewati Sungai Ciliwung setiap jamnya.
(E) Sungai Chao Phraya di Thailand menjadi sungai yang paling banyak dilewati sampah berbahan plastik setiap jamnya.

Pembahasan :

Pembahasan: Pernyataan yang sesuai dengan kutipan teks tersebut terdapat pada pilihan jawaban C. Sungai Ciliwung merupakan sungai yang paling tercemar dibandingkan dengan 20 sungai di Eropa dan Asia Tenggara. Hal tersebut karena terdapat pernyataan Penelitian yang melibatkan ilmuwan dari Indonesia dan Belanda serta bekerja sama dengan Waste4Change tersebut menemukan bahwa sampel yang diambil dari Sungai Ciliwung tercemar lebih parah ketimbang setidaknya 20 sungai di Eropa dan Asia Tenggara yang juga menjadi subjek penelitian.

💥Kunci Jawaban : C


💦
Soal No.7
Ide pokok paragraf kedua pada teks tersebut adalah …
(A) Penelitian lima lokasi di sepanjang Sungai Ciliwung
(B) Pengawasan terhadap makroplastik di Sungai Ciliwung
(C) Sungai Ciliwung menjadi sungai dengan sampah plastik tertinggi
(D) Data jumlah sampah makroplastik di Sungai Ciliwung per jam
(E) Perbandingan pengawasan sampah makroplastik setiap negara

Pembahasan :

Pembahasan: Ide pokok merupakan topik paragraf yang terdapat dalam kalimat utama. Kalimat utama dalam paragraf kedua terdapat pada kalimat pertama. Kalimat utama paragraf kedua pada teks di atas menginformasikan mengenai pengawasan terhadap makroplastik atau plastik dengan ukuran lebih dari 5 milimeter di lima lokasi sepanjang Sungai Ciliwung. Oleh karena itu, jawaban yang tepat adalah B. Pengawasan terhadap makroplastik di Sungai Ciliwung.

💥Kunci Jawaban : B


💦
Soal No.8
Penulisan kalimat (12) menjadi benar jika diperbaiki dengan cara …
(A) Menghilangkan kata lebih agar menjadi kalimat efektif
(B) Mengganti kata bahwa dengan kata merupakan
(C) Menambahkan tanda baca koma (,) setelah kata plastik
(D) Menambahkan tanda baca koma (,) setelah konjungsi selain itu
(E) Menambahkan tandabaca titik dua (:) setelah kata jumlah

Pembahasan :

Pembahasan: Kesalahan yang terdapat pada kalimat (12) adalah kurangnya tanda baca koma setelah konjungsi selain itu. Konjungsi tersebut merupakan konjungsi antarkalimat sehingga diperlukan tanda baca koma (,) setelah kata tersebut. Oleh karena itu, jawaban yang tepat adalah D. Menambahkan tanda baca koma (,) setelah konjungsi selain itu.

💥Kunci Jawaban : D


Bacalah teks di bawah ini untuk menjawab soal nomor 9-12!

(1) Daun kelor merupakan jenis tanaman yang banyak dikenal masyarakat Indonesia. (2) Biasanya, masyarakat Indonesia menanam daun kelor di pekarangan rumah. (3) Selain untuk ditanam, daun kelor juga memiliki manfaat kesehatan apabila mengonsumsi dengan baik. (4) Manfaat mengonsumsi daun kelor, yaitu menjaga kesehatan ibu hamil, sebagai tambahan vitamin, dan menjaga daya tahan tubuh. (5) Daun kelor dapat disajikan menjadi sayuran sehari-hari maupun untuk teh. (6) Cara mengolah daun kelor pun terbilang mudah sehingga bisa dipraktikkan di rumah.
    (7) Prof.Dr. F.G. Winarno dalam buku Tanaman Kelor (Moringa oleifera): Nilai Gizi, Manfaat, dan Potensi Usaha (2018) menjelaskan manfaat dan cara mengolah daun kelor. (8) Dalam buku tersebut dijelaskan, daun kelor mengandung antioksidan yang sangat tinggi. (9) Kandungan tersebut dapat merawat sistem pencernaan, khususnya tukak lambung.  (10) Selain itu, terdapat hasil penelitian dari dr. Paulus Wahyudi Halim, yang dimuat dalam buku tersebut, menyatakan bahwa tanaman kelor dari Provinsi Banten, khususnya Serang Selatan, memiliki energi dingin. (11) Tanaman ini sangat cocok untuk mengatasi penyakit yang mengeluarkan energi panas atau kelebihan energi seperti radang, inflamasi, atau kanker. (12) Dalam buku tersebut dijelaskan bahwa dengan mengonsumsi daun kelor secara berkala akan memperoleh keseimbangan nutrisi dalam tubuh. (13) Energi dan ketahanan tubuh seseorang akan meningkat setelah mengonsumsi tanaman kelor.
    (14) […], daun kelor juga berkhasiat untuk mengatasi berbagai keluhan akibat kekurangan vitamin dan mineral. (15) Misalnya kekurangan vitamin A, seperti penyakit gangguan penglihatan, kekurangan kolina, atau penumpukan lemak pada liver. (16) Daun kelor juga dapat mengobati penyakit kekurangan kalsium (osteoporosis), kekurangan zat besi (anemia), serta kekurangan protein (rambut pecah-pecah dan gangguan pertumbuhan pada anak). (17) Tanaman kelor bermanfaat untuk menangani kelaparan gizi atau malnutrisi bagi anak-anak serta ibu yang sedang menyusui atau sedang hamil. (18) Daun kelor juga bermanfaat bagi organ pencernaan, peningkatan fungsi hati, dan merangsang keluarnya ASI.
    (19) Semua bagian tanaman kelor dapat dimanfaatkan, baik daun muda, bunga, batang, maupun biji kelor, sebagai bahan pangan sayuran sehari-hari. (20) Biasanya, kelor menjadi menu makanan yang disajikan masyarakat Asia. (21) Selain disajikan sebagai makanan, kelor juga dapat dikonsumsi dengan cara diminum. (22) Untuk membuatnya, masukkan tiga helai daun kelor ke dalam air yang sedang dimasak. (23) Setelah airnya mendidih, tiriskan hingga hangat ke dalam wadah. (24) Air hasil rebusan tersebut dapat diminum selagi hangat. (25) Selain menjadi makanan sehari-hari, daun kelor dapat diolah ke dalam bentuk lain, seperti tepung kelor dan teh. (26) Tepung kelor bisa dijadikan campuran kue atau adonan mi sebagai pewarna alami.
Wijaya, Yana Gabriella. 2021. “Manfaat Konsumsi Daun Kelor, Bisa Tambah Daya Tahan Tubuh”. Kompas.com.Diakses dan Diadaptasi pada 14 Maret 2021. https://www.kompas.com/food/read/2021/03/10/170600775/manfaat-konsumsi-daun-kelor-bisa-tambah-daya-tahan-tubuh?page=all

💦Soal No.9
Pernyataan yang TIDAK sesuai dengan isi teks di atas adalah … 
(A) Dengan manfaat yang banyak, masyarakat Indonesia banyak menanam daun kelor di pekarangan rumahnya. 
(B) Salah satu manfaat tanaman kelor adalah untuk menangani radang dan tukak lambung. 
(C) Tanaman kelor sangat bermanfaat bagi ibu hamil dan anak-anak untuk mengatasi malnutrisi. 
(D) Selain mengatasi kekurangan vitamin dan mineral, daun kelor bermanfaat untuk merangsang keluarnya ASI bagi ibu menyusui. 
(E) Biji kelor adalah bagian satu-satunya dari tanaman kelor yang tidak dapat dijadikan bahan pangan oleh masyarakat Indonesia.

Pembahasan :

Pembahasan: Pernyataan yang tidak sesuai dengan isi teks di atas adalah Biji daun kelor adalah bagian satu-satunya dari tanaman kelor yang tidak dapat dijadikan bahan pangan oleh masyarakat Indonesia. Pada kalimat (19), disebutkan bahwa semua bagian tanaman kelor dapat dimanfaatkan, baik daun muda, bunga, batang, maupun biji kelor, sebagai bahan pangan sayuran sehari-hari.

· Pilihan A tidak tepat. Pernyataan tersebut sesuai dengan kalimat (2) sampai dengan kalimat (5) yang menyebutkan beberapa manfaat dari daun kelor serta masyarakat Indonesia yang menanam tanaman kelor di pekarangan rumahnya.

· Pilihan B tidak tepat. Pernyataan tersebut sesuai dengan kalimat (9) yang menyebutkan kandungan yang terdapat dalam daun kelor dapat mengatasi tukak lambung. Selain itu, pada kalimat (11) tanaman kelor yang berasal dari Banten dapat mengatasi penyakit yang mengeluarkan energi panas atau kelebihan energi, seperti radang, inflamasi, atau kanker.

· Pilihan C tidak tepat. Pernyataan tersebut sesuai dengan kalimat (17) yang menyatakan tanaman kelor bermanfaat bagi anak-anak, ibu menyusui, atau ibu hamil untuk menangani malnutrisi.

· Pilihan D tidak tepat. Pernyataan tersebut sesuai dengan kalimat (18) yang menyatakan daun kelor dapat bermanfaat bagi organ pencernaan, peningkatan fungsi hati, dan merangsang keluarnya ASI.

Jadi, jawaban yang tepat adalah E. Biji kelor adalah bagian satu-satunya dari tanaman kelor yang tidak dapat dijadikan bahan pangan oleh masyarakat Indonesia. 

💥Kunci Jawaban : E


💦
Soal No.10
Kalimat TIDAK efektif pada paragraf pertama terdapat pada kalimat nomor ....
(A) (1)
(B) (2)
(C) (3)
(D) (4)
(E) (5)

Pembahasan :

Pembahasan: Kalimat efektif merupakan kalimat yang ditulis sesuai kaidah ejaan, tidak ambigu, dan dapat dipahami oleh pembaca. Pada paragraf pertama terdapat satu kalimat tidak efektif, yaitu kalimat (3) yang berbunyi Selain untuk ditanam, daun kelor juga memiliki manfaat kesehatan apabila mengonsumsi dengan baik. Kata mengonsumsi dalam kalimat tersebut bermakna ‘memakan’. Frasa daun kelor merupakan hal yang dikenai tindakan. Agar menjadi efektif, kata mengonsumsi harus diubah menjadi kata dikonsumsi. Imbuhan di- pada kata dikonsumsi merupakan prefiks atau awalan yang digunakan untuk membentuk verba yang memiliki makna ‘dikenai suatu tindakan’. Penggunaan awalan me- tidak tepat karena tidak sesuai dengan konteks kalimat (3). Jadi, perbaikan yang tepat untuk kalimat (3) adalah Selain untuk ditanam, daun kelor juga memiliki manfaat kesehatan apabila dikonsumsi dengan baik. Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah C. (3)

💥Kunci Jawaban : C


💦
Soal No.11
Tujuan paragraf ketiga pada teks di atas adalah ...
(A) Memberikan sudut pandang lain tentang gagasan yang dibahas pada paragraf sebelumnya 
(B) Menjelaskan lebih rinci gagasan yang dibahas pada paragraf sebelumnya   
(C) Menyimpulkan gagasan yang telah dibahas pada paragraf sebelumnya 
(D) Mengungkapkan alasan penulis setuju dengan gagasan yang dibahas pada paragraf sebelumnya 
(E) Menjelaskan bukti mengenai gagasan yang sudah dibahas pada paragraf sebelumnya

Pembahasan :

Pembahasan:  Teks di atas terdiri dari beberapa paragraf. Teks tersebut membahas tentang khasiat daun kelor. Berikut analisis dari tiap paragraf.

- Paragraf pertama membahas tentang daun kelor yang sudah dikenal masyarakat Indonesia.

- Paragraf kedua membahas tentang khasiat tanaman kelor.

- Paragraf ketiga membahas tentang khasiat lain dari tanaman kelor.

- Paragraf keempat membahas tentang hasil olahan tanaman kelor.

Berdasarkan penjelasan berikut, fungsi paragraf ketiga adalah menjelaskan lebih rinci gagasan yang dibahas pada paragraf sebelumnya. Pada paragraf kedua membahas tentang khasiat tanaman kelor, sedangkan paragraf ketiga membahas tentang khasiat tanaman kelor yang lebih banyak.

Pilihan A tidak tepat karena paragraf ketiga masih membahas mengenai khasiat tanaman kelor yang dibahas pada paragraf kedua.

Pilihan C tidak tepat karena paragraf ketiga bukan paragraf yang berisi simpulan dari beberapa paragraf sebelumnya.

Pilihan D tidak tepat karena paragraf ketiga tidak berisi pendapat penulis yang setuju dengan gagasan paragraf kedua.

Pilihan E tidak tepat karena paragraf ketiga tidak memberikan bukti orang-orang yang sudah merasakan khasiat dari tanaman kelor.

Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah B.Menjelaskan lebih rinci gagasan yang dibahas pada paragraf sebelumnya.

💥Kunci Jawaban : B


💦
Soal No.12
Perbaikan yang tepat untuk kalimat (11) adalah ... 
(A) Tanaman ini cocok untuk menangani penyakit yang kelebihan energi, yaitu radang, inflamasi, atau kanker. 
(B) Tanaman yang cocok untuk menanggulangi penyakit radang, inflamasi, atau kanker adalah kelor. 
(C) Tanaman ini sangat cocok untuk mengatasi penyakit yang mengeluarkan kelebihan energi panas atau kelebihan energi, seperti radang, inflamasi, atau kanker. 
(D) Tanaman ini sangat cocok untuk mengatasi penyakit yang mengeluarkan kelebihan energi panas atau kelebihan energi adalah radang, inflamasi, atau kanker. 
(E) Tanaman yang cocok untuk menanggulangi penyakit radang, inflamasi, atau kanker yakni kelor.

Pembahasan :

Pembahasan: Kalimat efektif merupakan kalimat yang ditulis sesuai kaidah ejaan, tidak ambigu, dan dapat dipahami oleh pembaca. Sementara, paragraf kedua pada teks di atas memuat kalimat tidak efektif, yakni terdapat pada kalimat (11) Tanaman ini sangat cocok untuk mengatasi penyakit yang mengeluarkan energi panas atau kelebihan energi seperti radang, inflamasi, atau kanker. Ketidakefektifan tersebut karena tidak terdapat tanda koma sebelum kata seperti. Seharusnya sebelum kata seperti ditambahkan tanda koma.

Pilihan A, B, dan E tidak tepat. Informasi yang terdapat pada kalimat tersebut tidak sesuai dengan kalimat yang terdapat pada kalimat (11).

Pilihan D tidak tepat karena penggunaan kata adalah pada kalimat tersebut tidak sesuai dengan konteks kalimat (11). Konteks pada kalimat tersebut adalah perincian dari tanaman yang sangat cocok mengatasi penyakit kelebihan energi, seperti radang, inflamasi, atau kanker.

Dengan demikian, cara agar kalimat (11) menjadi efektif adalah dengan menambahkan tanda koma sebelum kata seperti. Jadi, jawaban yang tepat adalah C. Tanaman ini sangat cocok untuk mengatasi penyakit yang mengeluarkan kelebihan energi panas atau kelebihan energi, seperti radang, inflamasi, atau kanker. 

💥Kunci Jawaban : C


Bacalah teks di bawah ini untuk soal nomor 13-15!
(1) Memasuki musim penghujan, warga di berbagai daerah diminta mewaspadai bencana yang bisa terjadi. (2) Di Kabupaten Indramayu Jawa Barat pemerintah daerah setempat mewanti-wanti soal bencana alam yang biasa terjadi sepanjang musim hujan. (3) Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Indramayu, Edi Kusdiana, menjelaskan bahwa Kabupaten Indramayu tidak luput dari bencana selama musim penghujan. (4) Bencana yang mungkin terjadi saat musim penghujan, yaitu angin puting beliung, banjir, dan longsor.
(5) Dalam beberapa waktu lalu telah terjadi beberapa bencana di sejumlah daerah di Kabupaten Indramayu. (6) Angin puting beliung telah melanda tiga kecamatan di Kabupaten Indramayu, yaitu Kecamatan Bangodua, Widasari, dan Cikedung. (7) Dampaknya memang tidak terlalu parah, hanya menerbangkan genting rumah warga. (8) Terkait bencana banjir, menurut Edi, saat ini belum terjadi, tetapi potensi tanggul sungai longsor bisa terjadi sewaktu-waktu. (9) Adapun tanggul yang berpotensi longsor terdapat di sepanjang aliran Sungai Cimanuk, terutama di titik yang telah dipetakan kritis. (10) Selain itu, BPBD Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, mengingatkan masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi banjir bandang dan puting beliung. (11) Pasalnya, beberapa kali hujan deras kadang kala disertai angin kencang.
(12) Di sisi lain, Sekretaris BPBD Kabupaten Cianjur, Mochammad Irfan Sofyan mengatakan, bersamaan dengan mulai tingginya intensitas curah hujan, potensi bencana yang kerap terjadi tidak hanya banjir dan tanah longsor, tetapi juga puting beliung dan banjir bandang. (13) Pemerintah selalu menghimbau masyarakatnya agar selalu waspada terhadap bencana karena dalam waktu dekat akan terjadi hujan deras yang disertai dengan angin kencang.
(Diadaptasi dari https://mediaindonesia.com/)

💦Soal No.13
Pertanyaan yang jawabannya terdapat pada isi bacaan di atas adalah….
(A) Siapa yang mengetahui tanggul yang berpotensi longsor  di Kabupaten Indramayu?
(B) Di mana tempat pengungsian yang disediakan pemerintah jika terjadi bencana longsor di Kabupaten Indramayu?
(C) Apa imbauan dari pemerintah terkait hujan deras yang melanda Kabupaten Indramayu?
(D) Mengapa aliran Sungai Cimanuk, terutama di titik yang telah dipetakan kritis terjadi bencana longsor?
(E) Bagaimana cara warga Kabupaten Indramayu mencegah bencana longsor dan angin puting beliung?

Pembahasan :

Pembahasan: Pertanyaan yang jawabannya terdapat pada isi bacaan di atas terdapat pada pilihan jawaban C. Jawaban dari pertanyaan tersebut adalah Pemerintah selalu mengimbau masyarakatnya agar selalu waspada terhadap bencana karena dalam waktu dekat akan terjadi hujan deras yang disertai dengan angin kencang. Pilihan jawaban lain tidak tepat karena pertanyaan hanya bersangkutan dengan isi teks, tetapi tidak ditemukan jawabannya.

💥Kunci Jawaban : C


💦
Soal No.14
Bagaimana hubungan isi antarparagraf ke-1 dan ke-2 dalam teks di atas?
(A) Paragraf ke-1 merupakan masalah utama dari paragraf ke-2
(B) Paragraf ke-2 membahas dampak yang dibahas pada paragraf ke-1
(C) Paragraf ke-2 menjelaskan alasan dari masalah pada paragraf ke-1
(D) Paragraf ke-1 memerinci penyebab yang dijelaskan pada paragraf ke-2
(E) Paragraf ke-1 membahas masalah yang dijelaskan lebih rinci pada paragraf ke-2

Pembahasan :

Pembahasan: Pada paragraf satu memiliki masalah utama, yaitu warga di berbagai daerah diminta mewaspadai bencana yang bisa terjadi yang terdapat pada kalimat utama dalam kalimat (1). Pada paragraf kedua memiliki masalah utama, yaitu telah terjadi beberapa bencana alam di Kabupaten Indramayu pada kalimat utama dalam kalimat (5). Dengan demikian, paragraf ke-2 menjelaskan alasan dari masalah pada paragraf ke-1, dapat dijelaskan bahwa terjadi banyak bencana alam di Kabupaten Indramayu sehingga warga di daerah tersebut diminta mewaspadai bencana. Oleh karena itu, jawaban yang tepat adalah C. Paragraf ke-2 menjelaskan alasan dari masalah pada paragraf ke-1.

💥Kunci Jawaban : C


💦
Soal No.15
Kesalahan penulisan ditemukan pada kalimat ….
(A) (2)
(B) (3)
(C) (6)
(D) (8)
(E) (10)

Pembahasan :

Pembahasan: Kesalahan penulisan terdapat pada kalimat (2) karena tidak menggunakan tanda baca koma pada penulisan nama tempat atau wilayah, yaitu Kabupaten Indramayu Jawa Barat. Menurut Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia (PUEBI), tanda baca koma (,) digunakan untuk penulisan, tanda baca koma (,) dipakai di antara bagaian-bagian nama tempat atau wilayah yang ditulis berurutan. Berdasarkan hal tersebut penulisan yang tepat adalah Di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, pemerintah daerah setempat mewanti-wanti soal bencana alam yang biasa terjadi sepanjang musim hujan. Oleh karena itu, jawaban yang tepat adalah A. (2)

💥Kunci Jawaban : A


Subscribe to receive free email updates: